Orbitpedia-Menanam bunga melati mungkin sekarang tidak perlu risau, karena sudah banyak yang jual benih bunga melati hehe.. oia penulis akan memberikan tips menanam bunga melati dalam pot untuk hiasan ruang. Cara ini mudah kok, dan tidak terlalu sulit bagi pemula bahkan bagi amatiran yang tida tahu tentang bunga melati itu sendiri. Jadi langsung saja simak artikel berikut dan praktekan dengan benar ya..
Yang diperlukan :
- Benih bunga melati
- Pot
- Tanah
- Pasir
- Pupuk kompos
- Pupuk kandang
- Air
Langkah-langkah dalam menanam bunga melati dalam pot untuk hiasan ruang:
1. Persiapkan tanah untuk menanam melati: untuk kali ini anda harus mencari atau memperoleh tanah yang baik untuk menanam melati. Tanah yang di pakai adalah pasir, pupuk kompos atau biasa kita sebut pupuk kandang dan tanah yang subur, ketiga unsur ini kita aduk dengan takaran semuanya 1/3. kalau sudah anda mendapatkan semua bahan yang sudah saya sebut di atas sekarang aduk sampai merata di atas plastik atau karung pupuk.
2. Siapkan pot yang cukup sedang (sesuaikan dengan ukuran benih melati yang akan kita tanam), isi pot yang sudah disiapkan dengan tanah dan dicampur tadi kira-kira 1/3 bagian. Kemudian masukkan bunga melati ke-dalam pot. Setelah anda masukkan ke dalam pot masukkan semua tanah yang sudah anda campur dan sisakan bagian bagian permukaan sedikitnya 2cm sebelum penuh dan sebaiknya anda tekan pada pangkal batang bunga melati menggunakan ibu jari, namun jangan terlalu menekan dengan serius.
3. Setelah anda melakukan cara di atas sekarang bersihkan bagian luar pot sebelum anda masukkan dalam rumah atau pada ruangan. dan sebaiknya sebelum anda masukkan dalam rumah agar pertumbuhan melati bisa subur dan sehat taruh saja di papan lembab dan terdapat celah sinar matahari langsung.
4. Siram bunga melati setidaknya setelah anda pindahkan dua kali sehari dengan air secukupnya saja.
Pemotongan pada batang bunga melati adalah tahap berikutnya setelah bunga melati sudah berkembang sehat, lakukan untuk memperindah bunga melati,pilih batang yang mempunyai tingkat kesuburan yang baik dan potong batang yang kurang baik. anda bisa bentuk batang melati se-rapi mungkin sebelum anda masukkan dalam rumah.
Demikian yang bisa saya berikan beberapa tahap atau tips untuk menanam bunga melati dalam pot untuk hiasan ruang. Jangan lupa like dan share ya..
0 Response to "Tips Menanam Bunga Melati Dalam Pot untuk Hiasan Ruang"
Posting Komentar