Cara Merawat Baterai Agar Tahan Lama dan Awet dengan Mudah


Orbitpedia - Kalian yang punya laptop untuk suatu kegiatan atau media setiap harinya pasti kadang-kadang resah dengan kalau baterai nya cepat habis, sebenernya fitur baterai ini bisa kalian optimalkan agar tak cepat habis loh, dengan mengikuti beberapa hal dibawah ini kalian dapat merasakan bagaimana perbedaan masa baterai anda.



Cara Merawat Baterai Agar Tahan Lama dan Awet :

1.Letakkan pada tempat yang keras
Panas adalah salah satu penyebab dari menurunnya performa baterai, jangan taruh laptop di tempat yang empuk seperti kasur atau bantal yang menyerap panas karena panas yang keluar akan terserap dan diam di laptop.

2. Gunakan listrik dengan tegangan stabil
Ketika charge baterai, perhatikan listrik yang dikonsumsi oleh adaptor. Tegangan listrik yang tidak stabil akan membuat adaptor rusak dan performa dari baterai drop.

3. Defrag Hard Disk
Lakukan defrag hard disk secara rutin, dengan melakukan hal tersebut maka kinerja hard disk akan lebih baik dan otomatis mengurangi beban penggunaan baterai. Defrag hard disk dapat menggunakan software Auslogics Disk Defrag.

4. Hibernate dan Standby
Hibernate lebih irit penggunaan baterai daripada Standby, karena beberapa service akan di-non-aktifkan sementara saat mode hibernate.

5. Hard Disk dan CD-ROM
Lebih banyak menggunakan hard disk lebih hemat baterai daripada menggunakan CD-ROM yang lebih boros dalam pemakaian.

6. Kontak Baterai
Rutin membersihkan kontak baterai menggunakan kain yang dibasahi alkohol akan membuat kontak bersih dan transfer daya listrik lebih optimal.

7. Power Option
Pilih pilihan Optimize, karena akan menampilakn efek maksimal dengan penggunaan maksimum baterai.

8. External Device
External Device seperti hard disk external, wifi, bluetooh dan lainnya akan menguras penggunaan baterai anda. Jika tidak sedang digunakan sebaiknya dilepas dari laptop.

9. RAM
Semakin besar RAM maka semakin irit penggunaan baterai, karena performa laptop akan lebih ringan dengan RAM yang besar, dengan begitu baterai juga berkurang beban penggunaanya.

10. Saat Hampir habis
Saat Anda akan melakukan Charge baterai, pastikan kondisi baterai laptop anda dalam keadaan hampir habis, hal ini dilakukan agar pada saat charge, ruang yang hendak di isi berjalan sempurna

11. Atur Kecerahan
Kecerahan Layar laptop juga mempengaruhi daya tahan baterai, semakin terang layar, semakin cepat batere anda habis, untuk itu saya sarankan menyetting kecerahan laptop dengan baik agar tidak boros.

12. Sleep
Gunakan fitur Sleep atau Turn off display pada saat laptop ditinggalkan sebentar ataupun lama, agar tidak terlalu menguras baterai pada saat kita tinggalkan.

13. Kurangi media pada slot USB
Slot USB, makin banyak perangkat lain yang terhubung melalui slot USB (seperti : flasdisk, printer atau scanner) karena perangkat tersebut juga membutuhkan daya untuk mengirim dan menerima data . Jika tidak kita gunakan, mungkin bisa kita cabut dari koneksi laptop.

14. Matikan Detektor WIFI
Ketika anda sudah tidak lagi menggunakan wifi lalu pergi ketempat lain, pasti fitur untuk mencari koneksi wifi akan otomatis mencari koneksi wifi, ini akan menggunakan daya baterai, sehingga jika sudah tidak menggunakan wifi , matikan saja .

15. Suhu
Jauhkan laptop dari tempat yang suhunya panas dan jaga kebersihan baterai laptop anda.

16. Pengosongan Batrei
Lakukan pengosongan baterai setidaknya sebulan sekali dengan mengaktifkan laptop hingga benar-benar mati karena baterai habis. Karena Pengosongan arus pada baterai hingga benar-benar tak tersisa juga dapat memperpanjang usia baterai.

Semoga dapat bermanfaat dan semua tergantung pada kalian lagi ya,, tips diatas tidak bisa dipakai pada kalian yang hobby nge-game... hehe..

0 Response to "Cara Merawat Baterai Agar Tahan Lama dan Awet dengan Mudah"

Posting Komentar